-->

Pulau Angso Duo - Biaya Tiket Masuk dan Harga Penginapan

Tidak ada komentar

Mari Liburan YUK - Pulau Angso Duo, salah satu tempat wisata yang ada di Pariaman, Sumatera Barat. Suasana di pulau begitu sejuk dan asri sehingga banyak diantara wisatawan merekomendasikan tempat ini sebagai tujuan liburan buat keluarga. Lingkungan di pulau ini masih terjaga kebersihannya, disarankan bagi pengunjung yang datang untuk senangtiasa menjaga kebersihan disekitar pulau dengan tidak membuang sampah disembarang tempat.

gambar pulau angso duo
image: prokabar.com
Baca juga: Taman Bunga di Medan The Le Hu Garden

Pantai di Pulau Angso Duo memiliki air yang begitu jernih, sehingga kebanyakan dari pengunjung memanfaatkan liburan mereka dengan berenang. Anda bisa berselfie atau berfoto-foto karena banyak spot foto yang menarik disini. Jika lapar, anda bisa memesan makanan di sini karena dipulau ini terdapat banyak warung atau kedai makanan.

gambar pulau angso duo
image: gosumbar.com
Baca juga: Wisata Wego Lamongan

Pulau Angso Duo memiliki hamparan pasir putih dan bersih. Terdapat macam-macam wahana yang bisa kalian dapatkan disana seperti banana boat dan balon donat. Kalian tak perlu khawatir juga mengenai sinyal internet HP, karena sinyalnya masih kita dapat dan dijangkau di pulau ini. Fasilitas lainnya seperti toilet dan musholla juga sudah disediakan di pulau ini.

Untuk bisa menuju ke Pulau Angso Dua, kalian harus menaiki kapal kecil dari pantai Gandoriah. Dan lama perjalanan menuju pulau memakan waktu kurang lebih 10 menit saja.

Biaya Tiket Masuk Pulau Angso Duo

Sebenarnya tidak ada tiket masuk menuju pulau, tapi yang ada kalian harus sewa kapal dengan tarif Rp.40.000 pulang pergi. Nanti kalau sudah sampai di Pulau Angso Duo, barulah ada tiket kita beli tergantung nantinya mau main apa. Karena setiap wahana masing-masing memiliki tiket dengan tarif harga yang berbeda-beda pula. Harganya masih terjangkau kok dan tidak kemahalan dijamin kalian bakal happy disana.

gambar pulau angso duo
image: youtube.com
Baca juga: Pantai Kemala Balikpapan

Harga Penginapan Pulau Angso Duo

Jika kalian ada niatan untuk menginap di Pulau Angso Duo, anda bisa menyewa penginapan yang sudah disediakan berupa homestay. Harganya dikenakan tarif 250 ribu per malam. Fasilitasnya cukup memadai, ada lemari, kamar dan ranjang yang nyaman, kamar mandi plus dengan air tawar. Kalaupun anda masih menganggap terlalu mahal, kalian bisa mendirikan tenda kemah disekitar kawasan pantai bersama teman atau keluarga. Tapi hanya saja cuacanya agak dingin jadi kalian harus siapkan baju yang agak tebal supaya tidak kedinginan.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.